Bisnis investasi modal kecil untung besar memang menjadi dambaan bagi banyak orang. Oleh karena itu banyak yang memanfaatkan hal ini dengan menawarkan beragam peluang bisnis dengan iming-iming keuntungan yang fantastis. Padahal dari sisi logika hal tersebut sangat tidak masuk akal. Cenderung kearah penipuan dengan kedok investasi. Dan sudah banyak memakan korban. Tapi tetap saja hal seperti ini berulang kembali. Sebenarnya apakah bisa berinvestasi dengan modal kecil dan menghasilkan keuntungan yang besar?
Table of Contents
Peluang Bisnis Investasi Modal Kecil Untung Besar
Investasi sering digambarkan dengan modal yang besar dengan pengelolaan yang rumit. Dan tentu saja juga memiliki resiko kerugian. Sebaliknya juga akan mendapatkan keuntungan seandainya semuanya sesuai dengan rencana. Bahkan seorang pebisnis berpengalaman juga tetap beresiko mengalami kerugian, seandainya kejadian di lapangan tidak sesuai seperti yang direncanakan. Tapi dengan pengalamannya seorang pebisnis akan cepat menemukan solusi dari kejadian yang tak diharapkan tersebut. Sedangkan bagi yang belum berpengalaman kemungkinan besar akan menyebabkan stress atau bahkan depresi. Dan sulit untuk bangkit kembali. Oleh karena itu sebelum berinvestasi sebaiknya melakukan penilaian terhadap diri sendiri. Penilaian itu meliputi kemampuan menanggung beban seandainya investasinya gagal.
Membagi modal usaha.
Bahwa untuk mengatasi kegagalan dan agar segera bangkit kembali sebaiknya nilai modal yang dimiliki dibagi menjadi 3 atau 5 bagian. Jadi seandainya investasi pertama gagal atau tidak memberikan hasil seperti yang diharapkan, masih memiliki modal untuk memulai usaha lagi. Dan tentu saja, saat memulai usaha lagi Anda sudah memiliki modal tambahan pengetahuan, untuk tidak melakukan kesalahan-kesalahan seperti yang dilakukan pada usaha pertama. Ibaratnya usaha pertama yang dijalankan itu sebagai sarana uji coba dari rencana yang telah dibuat berdasarkan data pengalaman milik orang lain. Dan data berdasarkan survey sendiri. Jadi seandainya dilaksanakan ada kemungkinan tidak sesuai dengan gambaran diatas kertas.
Memanfaatkan barang yang ada.
Selain membagi modal menjadi 3 atau 5 bagian, juga perlu dilakukan penghematan ekstrim. Yang penting bisa jalan dulu. Manfaatkanlah barang-barang atau apapun yang telah dimiliki. Misalnya diperlukan tampilan yang lebih baik, cukup lakukan pengecatan ulang saja. Karena banyak yang berupaya memiliki bisnis investasi modal kecil untung besar lebih berorientasi ke gengsi. Sehingga menghambur-hamburkan modal di awal berusaha. Sehingga banyak terjadi pemborosan disana sini. Padahal calon pembeli lebih melihat ke manfaat apa yang akan diperoleh dari produk kita. Bukan sekedar tampilan luar saja.
Memilih jenis usaha.
Untuk menjalankan bisnis investasi modal kecil untung besar haruslah berorentasi kepada kebutuhan calon pembeli atau target market. Janganlah mendahulukan ambisi atau ego pribadi. Misalkan Anda sangat ingin berjualan produk-produk kesehatan berharga mahal, padahal masyarakat sekitar Anda lebih menginginkan makanan gorengan. Sehingga Anda perlu upaya luar biasa memasarkan produk Anda tersebut. Dan bisa saja mengalami kegagalan. Jadi seandainya orang butuh gorengan, maka sediakanlah gorengan juga. Dengan sedikit sentuhan yang berbeda dari lainnya. Maka besar kemungkinan usaha Anda akan laku.
Untuk memilih jenis usaha ini perlu dilakukan riset pendahuluan tentang produk apa saja yang diinginkan pasar atau target market Anda. Kemudian sesuaikanlah dengan kemampuan Anda untuk memenuhi keinginan pasar tersebut. Hal ini berlaku untuk bisnis online maupun offline atau konvensional. Selalu lakukan riset sedetil mungkin agar setiap upaya Anda dapat terarah ke sasaran.
Baca juga : Belajar Bisnis Online Dari Nol
Cara pembayaran
Untuk bisnis kecil yang sehat, maka cara pembayaran dari pelanggan secara tunai hukumnya WAJIB. Dengan pembayaran tunai akan mempercepat perputaran modal Anda. Sebaliknya jika usaha Anda berkembang pesat, sehingga belanja bahan Anda akan meningkat, maka Anda berkesempatan menunda pembayaran ke supplier. Sehingga uangtunai yang Anda putar akan makin besar.
Daftar Bisnis Investasi Modal Kecil Untung Besar
Berikut beberapa bisnis investasi modal kecil untung besar yang dapat Anda manfaatkan peluangnya :
- Bisnis produk kecantikan. Peluang bisnis produk kecantikan tidak akan pernah habis. Bahkan makin besar. Sehingga tidak heran selalu bermunculan merek-merek baru di pasaran. Anda juga berpeluang memanfaatkannya. Keuntungan dari bisnis ini sangat menggiurkan. Bisa diatas 50 persen. Bahkan ada yang sampai 300 persen. Tergantung kelas masyarakat penggunanya. Dan di era internet ini Anda tidak perlu melakukan stok produk. Cukup menjadi reseller atau dropshiper saja. Sehingga resikonya menjadi kecil. Untuk belajar soal Dropship silakan KLIK DISINI.
- Bisnis pendidikan privat. Lebih dikenal dengan istilah Les Privat atau Kursus Privat. Bisnis ini bermodalkan skill atau keahlian Anda di satu atau beberapa bidang. Misalnya keahlian, matematika, bahasa, mengemudi mobil, memasak, membuat artikel, membuat website dan lain-lain. Modalnya tidak akan menyusut. Bahkan akan bertambah matang sejalan pengalaman Anda mengajarkannya. Pengalaman atau jam terbang Anda akan berpengaruh terhadap tarif jasa Anda.
- Bisnis kuliner kaki lima. Jajanan kelas kaki lima ini banyak peminatnya. Relatif mudah operasionalnya. Modal relatif kecil. Sedangkan keuntungannya relatif besar. Sehingga tidak heran kalau banyak yang mengambil peluang ini. Lihat saja pedagang kaki lima di sekitar Anda. Amati yang banyak peminatnya. Buat dengan sedikit sentuhan yang berbeda supaya lebih mudaj menjualnya.
- Bisnis Affliate. Bisnis ini mirip dropship. Kebanyakan yang diual adalah produk digital milik orang lain. Bisa dilakukan dirumah saja dengan pasar nasional maupun internasional. Sudah banyak yang sukses menekuni bisnis ini. Dan saat ini makin disukai karena bisa dilakukan dari mana saja. Tidak terikat tempat. Bahkan saat jalan-jalan ke manca negara pun masih bisa jualan. Yang penting ada koneksi internet. Bisnis ini bisa dipelajari DISINI.
- Bisnis Jaringan atau Networking. Saat ini aset yang sangat berharga adalah data base jaringan Anda. Itulah sebabnya raksasa bisnis Alibaba dan yang lainnya rela menggelontorkan uang sampai trilyunan untuk berinvestasi ke manca negara agar jaringannya makin luas. Sehingga data base pengguna yang mereka peroleh juga makin besar. Anda yang masih kecil dapat memulainya dengan membuat database ini berdasarkan pertemanan Anda terdekat, misalnya keluarga, sekolah, hobby, sampai yang mempunyai interest sama di dunia online seperti Facebook, Instagram dan lain-lain. Kumpulkan data base ini dan pilah sedetil mungkin. Misalnya Nama, alamat, nomor HP, usia, sekolah, hobby dll. Semakin besar data base yang Anda miliki, maka semakin besar peluang Anda memasarkan produk di jaringan Anda. Di komunitas belajar bisnis online yang saya ikuti juga diajarkan hal ini. Bahkan sambil belajar meningkatkan skill bisnis online melalui praktek, sudah bisa memiliki hasil yang cukup besar.
Masih banyak beberapa bisnis investasi modal kecil untung besar lain, yang jika dipraktekkan dengan benar akan memberikan imbal hasil yang sangat memadai. Kuncinya selain rajin adalah di ketekunan. Karena dari biografi orang-orang sukses yang memulai usahanya dari kecil dapat dipelajari masalah ketekunan ini. Mereka tidak pernah menyerah. Mereka juga tidak mudah berpuas diri. Selalu berusaha mencapai target yang telah ditetapkan. Anda pun juga bisa sukses seperti mereka dengan meniru sikap dan cara berpikir mereka. Dan satu-satunya yang bisa menghalangi kesuksesan Anda adalah sikap Anda sendiri. Malas belajar, mudah menyerah, mudah berpuas diri adalah musuh terbesar Anda.
Salam,
Jarot BS